Bupati Suhardiman Buka Iven Pacu Jalur Kecamatan Inuman

MI, Kuansing – Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Suhardiman Amby secara resmi membuka Event Pacu Jalur Kecamatan Inuman, Sabtu (6/7) Siang, di Halaman Kantor Camat Inuman. 

Festival Kebudayaan meriahkan pembukaan iven Pacu Jalur Kecamatan Inuman yang akan berlangsung dari 6-8 Juli 2024 di Topian Tigo Muaro.

Bupati Kuansing Suhardiman Amby berharap agar pelestarian budaya Pacu Jalur di Kuansing terus meningkat, baik itu partisipasi jalurnya dan kunjungan masyarakatnya.

“Pacu Jalur di Kecamatan Inuman ini dahulunya hanya 20 jalur yang berpartisipasi. Namun pada tahun ini sudah meningkat dua kali lipat, yakni sebanyak 56 jalur. Hal ini merupakan bentuk kecintaan masyarakat terhadap budaya Pacu Jalur yang semakin meningkat,” ungkap Bupati Kuansing.

Lebih lanjut Bupati Kuansing juga menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk melestarikan budaya yang sangat fenomenal di Kuansing yakni Pacu Jalur, dengan harapan dapat meningkatkan animo masyarakat untuk berkunjung dan melihatnya secara langsung.

“Di samping melestarikan budaya, kita berharap meningkatnya animo masyarakat terhadap budaya Pacu Jalur. Semakin ramai orang yang berkunjung maka akan berpengaruh pada peningkatan perekonomian masyarakat,” ujarnya.

"Selamat Datang di MUTIARA INDONESIA , Berita akurat fakta dan terdepan"

Scroll to Top