Pemkab Inhu Gelar Rakerda LPTQ Inhu Tahun 2023

Rengat, Mutiara-Indonesia.com – Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Inhu di Ruang Thamsir Rachman Lt. 4 Kantor Bupati, Rabu Pagi (13/9).

Ketua LPTQ Inhu, Erlina Wahyuningsih mengatakan tujuan diadakan rapat ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada pengurus LPTQ dalam pelaksanaan organisasi dan memberikan masukan kepada Pemkab Inhu dalam pengembangan Tilawatil Qur’an dan juga pelaksanaan pada MTQ tingkat Provinsi Riau di Inhu.

Peserta terdiri dari Pengurus LPTQ Inhu dan LPTQ Kecamatan se Inhu.

Mewakili Bupati Inhu, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Syahrudin membuka secara resmi kegiatan tersebut. Menyampaikan sambutan bupati, Syahruddin mengatakan pemerintah daerah sangat menyambut baik penyelenggaraan rapat kerja daerah LPTQ ini. karena dapat menjadi salah satu sarana menggagas program kerja yang aplikatif, yang dapat diimplementasikan dalam aksi nyata.

Selain merumuskan program kegiatan, Rakerda LPTQ ini juga merupakan ajang untuk mengevaluasi kerja tahunan LPTQ Inhu termasuk mempersiapkan penyelenggaraan MTQ.

Lebih lanjut di katakannya , pada 11 November 2023 perhelatan MTQ ke-41 Tingkat Provinsi Riau akan dimulai. Di sinilah peran besar LPTQ Inhu melakukan kesiapan melalui gagasan-gagasan baru yang kongkrit, inovatif dan progresif serta terkonsep secara jelas.

Pengalaman yang penting dan layak dalam perjalanan LPTQ selama ini, kiranya dapat dikaji dan dievaluasi kembali. Pilihlah mana yang terbaik dan bermanfaat untuk tetap dipertahankan demi kemajuan dan peningkatan prestasi Qori dan Qoriah kita maupun bagi perkembangan LPTQ di masa-masa yang akan datang.

“Mari saling berhimpun berbagai pemikiran dan masukan, serta menetapkan pedoman terhadap pembinaan lPTQ ke depan untuk mewujudkan kemajuan di segala bidang dan program kerja LPTQ Inhu”, tutup Syahrudin.

Turut hadir pengurus LPTQ Provinsi Riau, Dewan Pembina LPTQ Inhu, Ketua dan Pengurus LPTQ Inhu, Ketua dan Pengurus LPTQ Kecamatan se Inhu, Para Tokoh Agama serta undangan lainnya.

"Selamat Datang di MUTIARA INDONESIA , Berita akurat fakta dan terdepan"

Scroll to Top